Rabu, 31 Desember 2014

Modal Jujur Insya Allah Berkah

Oleh : Resi Anriani

Jujur itu sangat penting dalam berdagang. Karena dengan kejujuran akan menghasilkan keberkahan. Agar tidak saling merugikan antara pembeli sama penjual. Malah islam melarangnya untuk saling menjatuhkan antara satu dengan yang lainnya. "Ujar tukang bakso".

Yang memakai baju putih itu mengatakan bahwa, selama menjual bakso dari tahun 90 ia menjual bakso dengan buatan tangannya sendiri. Dan tidak menggunakan pengawet yang mana halnya penjual yang lain. Karena tidak mau merugikan orang lain dan tidak mau dirugikan di akhirat kelak.

Setiap ba'da dzuhur baru ia mulai berkeliling menjual bakso. Ia berharap semoga apa yang ia dapatkan berkah dunia dan akhirat. Dengan modal jujur lurus karena allah dan insya allah hasil membawa berkah.

Salah satu mahasiswi bertanya apa yang membuktikannya bahwa bakso itu tidak dicampuri apapun. Kemudian tukang bakso berkata; coba dilihat diseklilingnya banyak sekali lalet dan dini haripun ini sudah basi. Karena sesuatu yang tanpa bahan pengawet lalet akan menempel.
Alhamdulilah dan alhamdulilah "ujarnya" dengan menjual bakso ini meskipun pengahsilan tidak menentu terkadang ia hanya mendapatkan keuntungan 500 ribu rupiah dalam sehari bisa juga kurang dari itu. Tapi " ujarnya" anak saya dua, yang pertama alhamdulilah baru lulus dari kuliah jurusan kebidanan yang berada di Solo. Dan yang kedua masih kecil.

Dana pertama yang ia butuhkan untuk mengelola baksonya dalam sehari memerlukan 200 ribu kurang lebih. Tergantung situasi dan kondisi. Tapi ucap yang berkulit kuning langsat itu, penjual tidak boleh mengejar keuntungan yang terpenting berkah dan berkah.
Jakarta 12 Desember 2014