Kamis, 02 Oktober 2014

Mesin Jahit di Ujung Warnet

Oleh: Sita Resmi



Siapa sangka akan membeli gamis pengantin di dalam warnet. Tetapi itulah yang dilakukan produsen pakaian muslim "Menoor Jilbab". Warnet itu sekilas terlihat biasa dengan barisan komputer. Namun, ada yang berbeda jika diperhatikan dengan seksama. Sebuah mesin jahit terlihat pada bagian pojok depan warnet tersebut.

Mesin jahit tersebut tentunya bukanlah pajangan sebuah warnet. Namun, mesin jahit itulah yang telah memproduksi gamis pengantin dari "Menoor Jilbab".

Ya... Menoor Jilbab.

Salah satu nama produsen pakaian muslim ini dikelola oleh Mawarti. Sarjana Management ini memulai usahanya pada tahun 2012. Awalnya ia hanya menjahit dan menjual pakaian muslim saja. Hingga akhirnya merambah pada pembuatan gamis untuk pengantin.

Karena modal untuk membuka toko sendri belum tercukupi, ia gunakan warnet suaminya. Sekaligus memanfaatkan fasilitas yang ada ia mulai memasarkannya via online. Alhasil pelanggan berdatangan dari wilayah Bekasi dan Jakarta. Bahkan sampai ke Sulawesi.

Rumah dan juga warnet milik suaminya tersebut berada di lokasi yang berbeda. Warnet berada di kisaran Tambun Selatan. Adapun rumahnya berada di Cibitung. Kesehariannya sama dengan ibu rumah tangga pada umumnya. Bedanya, pada sore hingga malam hari ia harus menyelesaikan jahitannya. Bahkan harus menginap di warnet jika sudah mendekati deadline.

"Gamis pengantin pada saat ini dijual dengan harga yang relatif mahal," kata ibu muda ini. Hingga memunculkan ide untuk memproduksi gamis pengantin dengan harga yang terjangkau. Tujuannya adalah agar para muslimah mengenakan pakaian syar'i saat acara walimahnya. Kemudian, dengan dibantu dengan seorang karyawannya ia mencoba membuatnya.

Model dari gamis pengantin tersebut pun dapat disesuaikan oleh pelanggan. "Menoor Jilbab" hanya memberikan saran dari gamis yang pernah dibuat. Jadi tinggal menambahkan pernak pernik lain sesuai selera anda.

Untuk lebih lanjut anda dapat mengunjungi alamat website kami di menoorjilbab.blogspot.com/via facebook dgn akun menoor jilbab. Atau berkunjung langsung ke  puri cendana jl. RPC no.37. Sumber jaya. Tambun selatan. Bekasi timur.