Kamis, 02 Oktober 2014

Mahasiswi, Krisis Moneter

Oleh: Nur'aini Azizah


Jakarta merupakan kota metropolitan. dimana akan melangkah disitu membutuhkan uang.  Bukan hanya masyarakat Jakarta saja yang pusing, karena membutuhkan uang.  Namun,  sebagian mahasiswi Sekolah Tinggi Ilmu Dakwah Muhammad Natsir, Cipayung Jakarta Timur juga dibuat keteteran karena tidak ada uang.

Meskipun kebutuhan asrama terpenuhi, dari segi makanan dan fasilitas lainnya. Namun uang sangat dibutuhkan oleh mahasiswi, untuk kebutuhan lain. Namun mereka tidak bisa mengelak bahwa pada sekarang-sekarang ini mereka mengalami krisis moneter. "Ya yang namanya tanggal tua  mahasiswi itu tidak pernah luput dari yang namanya gx ada duit"  ujar maya salah satu mahasiswi.

Banyaknya  kebutuhan yang harus dipenuhi mahasiswi, menjadi salah satu faktor mereka mengalami krisis moneter, walaupun banyak faktor lain. Ini membuat para mahasiswi ekstra berhemat  "jarang jajan, dimintai sumbangan juga susah,"  tutur ria salah satu mahasiswi. " iya gax ada uang, mau minta malu sama orang tua" lanjut teni mahaswi yang lain." (Cipayung, 1/10/ 2014)