Oleh: Siti Fatimah Munawaroh
Lima orang mahasiswi semester lima, berkumpul bersama seorang konselor di Masjid Nauroh Abdurrahman (20/09). Untuk mengadakan konseling rutinan setiap hari sabtu, pukul: 07:30-09:00.WIB.
Diawali dengan muraja'ah bersama, dan dilanjutkan dengan materi dari konselor Ustadzah Yudita Omayra, S.Kom.I. Dengan membacakan sebuah hadits, tentang pahala mengikuti sunnah. Yang intinya sekecil apapun pekerjaan itu selama benar pasti akan mendatangkan pahala.
Satu kalimat yang paling menarik pada konseling pertama ini, yaitu kalimat penutup yang beliau sampaikan "Jangan jadi muslimah yang murahan", maksudnya yang malas dalam mengerjakan sesuatu yang bermanfaat dan menunda-nunda pekerjaan, dan jadilah muslimah yang bisa mewarnai bukan diwarnai."